Definisi Sosiologi - Istilah sosiologi berasal dari bahasa Latin, yaitu dari kata sociusdan logos (Soerjono Soekanto: 1987). Socius artinya teman atau kawandapat juga diartikan sebagai pergaulan hidup manusia atau masyarakatdan logos artinya berbicara, mengajar atau ilmu. Dengan demikian,secara sederhana sosiologi berarti ilmu tentang hubungan antarteman.Secara umum, sosiologi adalah ilmu tentang masyarakat. Oleh karenadefinisi tersebut terlalu luas, banyak ahli mencoba memberikandefinisi tentang sosiologi sebagai patokan sementara.Menurut Pitirim Sorokin, sosiologi adalah suatu ilmu yang mempelajari:
defenisi sosiologi |
a. Hubungan dan pengaruh timbal balik antara aneka macam gejalagejalasosial, misalnya antara gejala ekonomi dan agama, keluargadan moral, hukum dan ekonomi, gerak masyarakat, dan politik.
b. Hubungan dan saling pengaruh antara gejala-gejala sosial dangejala-gejala nonsosial, misalnya gejala geografis, biologis, dansebagainya.c. Ciri-ciri umum semua jenis gejala-gejala sosial.
Definisi yang lain diajukan oleh Selo Soemardjan dan SoelemanSoemardi. Beliau berdua membatasi pengertian sosiologi sebagai ilmuyang mempelajari struktur sosial dan proses-proses sosial termasuk
perubahan-perubahan sosial. Struktur sosial adalah jalinan antaraunsur-unsur yang pokok, yaitu kaidah-kaidah sosial (norma-normasosial), lembaga-lembaga sosial, kelompok-kelompok serta lapisanlapisansosial. Proses sosial adalah pengaruh timbal balik antarapelbagai segi kehidupan bersama. Adanya perbedaan di setiapdefinisinya menandakan betapa luasnya objek kajian sosiologi.
Namun pada intinya, sosiologi mempelajari hubungan atau interaksiantarmanusia dalam masyarakat. Dari sekian banyak definisi sosiologi dapat disimpulkan bahwa sosiologi adalah ilmu yang mengkaji
interaksi manusia dengan manusia lain dalam kelompok (sepertikeluarga, kelas sosial atau masyarakat) dan produk-produk yangtimbul dari interaksi tersebut seperti nilai, norma serta kebiasaankebiasaanyang dianut oleh kelompok atau masyarakat tersebut.
Comments
Post a Comment